Cara merawat camera



Berikut ini sedikit tips tentang cara merawat kamera yang baik, agar kamera anda bisa tetap awet, dapat berfungsi dengan baik dan berumur panjang.



1. Tempat Penyimpanan : simpan lah kamera anda di tempat yang sejuk ( tidah terlalu panas dan tidak terlalu lembab ) dan terhindar dari debu. kemudian letakkan beberapa silica gel untuk menghindari jamur.

2. Cara menyimpan : selain tempat penyimpanan cara anda dalam menyimpan kamera juga harus diperkatikan. pastikan posisi anda meletakkan kamera sudah benar, bersihkan lah kamera anda sebelum menyimpannya. untuk penyimpanan dalam waktu yang lama keluarkan lah baterai dari dalam kamera untuk menghindri Over-charger. untuk kamera D-SLR, lepaskan lah kensa sebelum di simpan dan ingat di pasang ” bodyup ” nya pada lensa dan body Kamera. apabila anda membawa kamera dalam bepergian simpanlah kamera anda pada tas khusus tempat kamera atau tas yang memiki lapisan lebut yang lebih tebal dan pas dengan ukuran kamera anda agar terhindar dari goncangan.

3. Hindari sinar Matahari berlebihan : Panas sinar matahari yang berlebihan bisa merusak bagian bagian kamera anda yang terbuat dari plastik dan karet serta komponen elektronik di dalamnya.

4. Hidari Kapur Barus : kapur barus adalah benda yang sangat di takuti oleh kamera, karena kapur barus dapat merusak PBC ( printed circuit board ) yaitu tempat dimana chip elektronik kamera itu terpasang. uap kapur barus juga dapat membuat flek flek pada lensa kamera anda. menurut berita kerusakan pada kamera yang di sebabkan oleh kapur barus sangat sulit diperbaiki dan bahkan mungkin tidak bisa di perbaiki lagi.

5. Hindari Air Laut : Air laut sangat berbahaya bagi kamera, jauhkan kamera dari cipratan air laut, Air laut sangat jahat dan penyebab karat yang potensial terhadap kamera ataupun perangkat elektronik yang lainnya. bagi pengguna kamera D-SLR, jangan sekali sekali mengganti lensa di pantai apalagi di laut, karena Uap air laut yang di hembuskan angin dapat masuk ke dalam kamera anda dan membawa butir-butir pasir dan zat garam yang menyebabkan kerusakan pada bagian dalam kamera anda. sehabis hunting di laut atau pantai segeralah bersihkan kamera anda karena butir butir pasir yang mengandung zat garam dapat menyebabkan karat pada bagian kamera yang terbuat dari besi.

6. Bersihkan kamera : Usahakan anda dapat membersihkan selalu kamera anda seusai di gunakan atau setidaknya seminggu sekali. gunakan lap halus khusus kamera atau yang biasanya di pakai mengelap kacamata untuk memebersihkan body dan bagian luar lensa untuk baguian depan lensa dan filternya anda bisa menggunakan tisu basah khusus pembersih lensa. untuk membersihkan debu gunakanlah kuas halus atau kuas rias dan untuk bagian dalam kamera gunakanlah blower khusus kamera. semua peratan di tersebut bisa anda dapatkan di toko kamera terekat di kota anda.

7. Servislah Berkala : Lakukan servis secara berkala jangan tunggu sampai kamera anda rusak baru di servis. servislah kamera anda di tempat yang resmi, apabila anda bukan tukang servis kamera jangan sekali sekali membongkar kamera anda di rumah,.,

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Followers

Best Patner

Instagram

Site Info

W3 Directory - the World Wide Web Directory
cacinx-ams.blogspot.com Webutation

Copyright © 2013. Education Science Computer - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Cacinx ams