Google Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia

Raksasa internet Google melalui mesin pencarinya ikut merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus 2013. Tepat pukul 00.00 hari ini, Google mengganti logonya yang biasa disebut Google Doodle dengan nuansa kemerdekaan Indonesia, langsung dari Atjehpost.
Google Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia
Untuk memperingati HUT RI, Google membuat logo dengan nuansa merah putih. Sebuah burung Garuda yang merupakan lambang negara Indonesia ditempatkan di bagian tengah sebagai pengganti huruf O.
Seperti diketahui, Indonesia memproklamirkan kemerdekaan pada 17 Agustus 1945. Bertempat di Jalan Pengangsaan Timur 56, Jakarta, teks proklamasi dibacakan oleh Soekarno didampingi Muhammad Hatta.
Sejarah mencatat, penyusunan teks Proklamasi berlangsung dari pukul 02.00-04.00 dinihari. Teks itu ditulis di ruang makan Laksamana Tadashi Maeda Jln. Imam Bonjol 1. Para penyusun teks proklamasi adalah Soekarno, Mohammad Hatta, dan Mr. Ahmad Soebarjo. Konsep teks proklamasi ditulis oleh Soekarno. Di ruang depan, hadir BM Diah, Sayuti Melik, Sukarni dan Soediro.
Sukarni mengusulkan agar yang menandatangi teks proklamasi adalah Soekarno dan hatta atas nama bangsa Indonesia. Teks Proklamasi itu kemudian diketik oleh Sayuti Melik.

Pagi harinya, 17 Agustus 1945, di kediaman Soekarno, Jalan Pengangsaan Timur 56 teks dibacakan sekitar pukul 10.00. Pembacaan teks itu diikuti dengan pengibaran bendera Merah Putih.
Dirgahayu Indonesia.

1 komentar:

asdefert mengatakan...

keren ya google ini...
power supply 30v 5a

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Followers

Best Patner

Instagram

Site Info

W3 Directory - the World Wide Web Directory
cacinx-ams.blogspot.com Webutation

Copyright © 2013. Education Science Computer - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Cacinx ams